Ticker

6/recent/ticker-posts

43 Institusi Siap Ikuti Program Akademi Riset dan Penulisan level 2

Semarang, DARUS.ID - Griya Riset Indonesia kembali membuka program Akademi Riset dan Penulisan Level 2 setelah berhasil menyelenggarakan Level 1 pada bulan Oktober tahun lalu.

Program Akademi Riset dan Penulisan Level 2 bertujuan untuk meningkatkan minat dan kemampuan dosen, serta masyarakat akademik untuk menulis buku, bimbingan teknis penulisan buku ilmiah populer, buku bahan ajar, dan buku referensi.

Griya Riset Indonesia akan menghadirkan pemateri yang berkompeten di bidangnya. Di antaranya Ngainun Naim, Tim Reviewer Nasional LITABDIMAS KEMENAG RI sebagai pemateri buku ilmiah populer.

Kemudian penulis buku Best Seller "Bahan Ajar Inovatif", Andi Prastowo yang akan menjadi pemateri buku bahan ajar. Juga Fauzan, Ketua Perkumpulan Dosen PGMI Indonesia pada materi buku referensi.

Pada program ini, 86 peserta dari 43 institusi telah siap mengikuti program Akademi Riset dan Penulisan Level 2 Griya Riset Indonesia.

Beberapa institusi tersebut di antaranya, IAIMA Jambi, IIM Surakarta, IAINU Kebumen, UIN Walisongo Semarang, IAIN Palangka Raya, IAIMNU METRO Lampung, Institut Darul Qur'an Jakarta, SMP Manba'ul Hikmah Kendal, STAIMAS Wonogiri, SDI AL AZHAR 29 Semarang, dan lain-lain.

Kelas akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Februari - 5 Maret 2022 mendatang. Peserta diharap tetap menjaga konsistensi dan antusias dalam mengikuti program Akademi Riset dan Penulisan level 2 hingga akhir pertemuan.

Afifatun Ni'mah
Reactions

Post a Comment

0 Comments