Ticker

6/recent/ticker-posts

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Ikut Kepanitiaan Kurban Bantu Masyarakat

Semarang, DARUS.ID - Mahasiswa kelompok 4 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) ke-12 UIN Walisongo membantu masyarakat dengan menjadi panitia kurban di wilayahnya masing-masing pada Hari Raya Iduladha, Selasa (20/07/21). 

Bentuk pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa kelompok 4 KKN MIT di Hari Raya Iduladha ini yaitu turut mengisi pos-pos kepanitiaan penyembelihan hewan kurban. 

Beberapa tugas yang didapatkan antara lain ikut menyembelih hewan kurban, menguliti daging kurban, memotong daging menjadi beberapa bagian, hingga pengemasan daging kurban untuk didistribusikan kepada warga setempat.

Seperti yang dilakukan Ahmad, anggota kelompok 4 KKN MIT ke-12 UIN Walisongo yang membantu proses penyembelihan di dekat rumahnya, daerah Rembang. Ia membantu kepanitiaan bagian penimbangan dan pengemasan daging kurban. 

“Jadi setelah daging-daging dipotong menjadi beberapa bagian, selanjutnya sebelum dikemas kedalam plastik harus ditimbang dulu sesuai takaran yang sudah ditentukan, kemudian baru deh di kemas dan siap di bagikan ke warga sekitar,” ujar Ahmad.

Selain Ahmad, Abidin, anggota KKN kelompok 4 lainnya juga ikut meramaikan prosesi penyembelihan hewan kurban di sekitar rumahnya. 

Abidin menjelaskan bahwa ketika dirinya di bagian pemotongan daging kurban perlu kerja dengan cara bersama-sama. 

"Hal tersebut perlu dilakukan karena saat memotong daging perlu juga memisahkan daging dari tulangnya dan ini perlu dilakukan minimal oleh dua orang," ungkapnya.

Abidin melanjutkan, dengan ikutnya mahasiswa KKN UIN Walisongo dalam mengisi pos kepanitiaan penyembelihan hewan kurban menjadi salah satu bentuk gotong royong yang dilakukan generasi pemuda bersama warga sekitar. Apalagi di beberapa wilayah kepanitiaan penyembelihan hewan kurban masih didominasi warga yang sudah berumur bahkan lansia. 

Reporter: Rizqi Yusuf Muliana


Reactions

Post a Comment

0 Comments